-->

Review Film Door Lock, Sajian Thriller yang Seru

Yuk simak review film Korea Door Lock di bawah ini!

SinduLin - Door Lock memang sebuah remake, tetapi fenomena menguntit-dikuntit memang tidak asing di Negeri Ginseng. Ceritanya pun dibangun tanpa meninggalkan identitas Korea, terlebih lagi dalam menghadirkan watak-watak bermulut pedas serta acuh tak acuh.

Review Film Door Lock, Sajian Thriller yang Seru

Menghadirkan sosok Jo Kyung-Min yang tidak tahu tata krama dalam hidup, justru memberi perasaan ‘nothing to lose’ selama menyaksikannya dikuntit dan diteror habis-habisan. Sebuah pengalaman mencekam yang asik, dan tak jarang membuat saya gemas sendiri.


Lobi, lorong, kamar sempit serta lampu penerangan yang temaram membuat Kami bernostalgia dengan film-film horor Jepang di penghujung 90-an hingga tahun 2000-an.


Meski sama sekali tak menampilkan jumpscare apalagi adegan penyerangan yang intens, Door Lock tetap mampu membuat bulu kuduk saya meremang hanya dengan adegan-adegan sederhana. Sungguh disayangkan karena Lee Kwon memilih untuk bermain aman di sini. Padahal ia memiliki segalanya yang dibutuhkan, serta potensial.

Hal yang Kami suka dari film ini adalah tidak adanya karakter yang menarik perhatian untuk disukai, apalagi didoakan agar panjang umur. Meski begitu, bukan berarti aktris Kong Hyo-Jin gagal membuat saya berempati.

Perasaan itu mau tidak mau akan timbul karena tekanan yang datang bukan hanya dari si antagonis.

Sinopsis dan Review Film Door Lock, Sajian Thriller yang Seru

Setiap karakter yang ditampilkan, baik pendukung maupun figuran, semuanya memberi tekanan yang bisa dibilang ‘mengerikan’ untuk sang karakter utama yang sebenarnya rapuh – tapi tetep nyebelin. Itulah salah satu kelebihan dan ciri khas dari film horor Korea Selatan.

Salah satu sajian thriller yang seru dari K-Movie dan bisa menjadi alternatif hiburan di kala senggang. Setelah nonton ini, jangan lupa rajin intip kolong tempat tidur sebelum bobo ya!


Demikian pembahasan sinopsis dan review film Korea Door Lock dalam bahasa Indonesia. Apakah kamu sudah menonton film ini? Berikan review dan rating kamu di kolom komentar…


0 Response to "Review Film Door Lock, Sajian Thriller yang Seru"

Posting Komentar